Noyontaansari Juara Pertama Lomba Seketeng Tingkat Kota Pekalongan

Kamis (18/08/2022) Lurah Noyontaansari menerima hadiah Juara Pertama Lomba Seketeng Tahun 2022 di Gedung Pusat Informasi Budaya Batik (PIBB) Kota Pekalongan. Seketeng hasil karya warga Kelurahan Noyontaansari dengan lokasi di Landungsari Gang 15 RT. 2 RW. 12 berhasil memenangkan Juara Pertama dalam Lomba Seketeng Tingkat Kota Pekalongan Tahun 2022. Sebagai Juara Pertama Lomba Seketeng Noyontaansari memperoleh trophy dan uang pembinaan senilai Rp. 10.000.000,- (Sepuluh juta rupiah).


Riskiyanto (Komo) menjelaskan bahwa seketeng yang dibuat warga Kelurahan Noyontaansari ini mengusung tema "Pekalongan Rahat" berupa ilustrasi bentuk Burung Garuda dan Patung Tangan berukuran besar sedang memegang Canting yang dibuat dari bahan dasar bambu dan didesain sedemikian rupa. Makna seketeng yang dibuat terutama pada patung tangan memegang canting tersebut adalah, di salah satu wilayah kami, Landungsari, Kelurahan Noyontaansari, Kecamatan Pekalongan Timur ini dikenak sebagai sentra produksi pembuatan canting di Kota Pekalongan.